Music

Friday, March 20, 2015

Tempat Wisata Terpopuler di China

| |

1. Badaling - Great Wall China (Tembok Besar China)

Tempat Wisata di Beijing - Badaling - Great Wall China (Tembok Besar China) Beijing China
Tempat Wisata di Beijing - Badaling - Great Wall China (Tembok Besar China) Beijing China
Badaling adalah sebuah daerah di Yanqing County yang berada sekitar 80 kilometer dari Beijing China. Di bagian inilah Tembok Besar China paling banyak dikunjungi. Walaupun Tembok Besar China membentang luas sepanjang wilayah dataran China, namun pengunjung terbanyak yang ingin melihat Tembok Besar China ada di tempat ini.

Tembok Besar China di bagian ini dibangun di sekitar tahun 1505 pada masa pemerintahan Dinasti Ming dengan bagian tertinggi berada di Beibalou sekitar 1.015 meter di atas permukaan laut. Dan sejak pertama kali dibuka untuk umum pada tahun 1957, tempat wisata di Beijing ini pun telah dikunjungi oleh jutaan wisatawan dari berbagai negara setiap tahunnya.


2. The Forbidden City (Kota Terlarang)

Tempat Wisata di Beijing - The Forbidden City (Kota Terlarang) Beijing China
Tempat Wisata di Beijing - The Forbidden City (Kota Terlarang) Beijing China
The Forbidden City atau yang disebut juga sebagai Kota Terlarang adalah sebuah istana kerajaan yang dibangun sekitar tahun 1406 hingga 1420. Dan telah digunakan sebagai istana raja sejak masa Dimasti Ming sampai dengan Dinasti Qin. Dan tempat wisata di Beijing yang memiliki luas sekitar 720.000 meter persegi yang terdiri dari tidak kurang dari 980 bangunan ini sekarang telah difungsikan sebagai museum kerajaan.

Nama Kota Terlarang atau Zijin Cheng sendiri mempunyai memiliki makna tertentu. Kata “Cheng” (Kota berdinding) dan “Zijin” (Terlarang) sendiri mengacu bahwa memang pada masa itu tida ada satu orangpun yang boleh masuk ataupun keluar dari tempat ini tanpa ijin dari Sang Kaisar.


3. Tiananmen Square (Lapangan Tiananmen)

Tempat Wisata di Beijing - Tiananmen Square (Lapangan Tiananmen) Beijing China
Tempat Wisata di Beijing - Tiananmen Square (Lapangan Tiananmen) Beijing China
Lapangan Tiananmen adalah seebuah lapangan alun-alun ketiga terbesar di dunia dengan luas sekitar 440,000 meter persegi. Tempat wisata di Beijing ini terletak tepat di jantung kota Beijing. Tiananmen sendiri yang memiliki arti “Kedamaian Surga” dinamai berdasar peristiwa berdarah yaitu protes gerakan pro demokrasi besar-besaran pada tahun 1989, yang mengakibatkan tewasnya ratusan orang di tempat ini.

Lapangan Tiananmen berada di antara Tiananmen Gate (Gerbang Tiananmen) dan Forbidden City (Kota Terlarang). Gerbang Tiananmen dibangun pada tahun 1415 pada masa Dinasti Ming, sedangkan lapangan Tiananmen sendiri dibangun pada tahun 1651. Tempat wisata di China ini telah menjadi semacam simbol kekuasaan kerajaan yang luar biasa kuat dan besar.


4. Temple of Heaven (Kuil Surga)

Tempat Wisata di Beijing - Temple of Heaven Beijing China
Tempat Wisata di Beijing - Temple of Heaven Beijing China
Temple of Heaven adalah sebuah kuil Taoisme yang berada di sebelah tenggara kota Beijing China. Temple of Heaven sendiri sebenarnya berfungsi lebih sebagai altar persembahan bagi para kaisar China dari Dinasti Ming dan Qing. Di tempat inilah para kaisar berdoa atas panen yang baik, dan mempersembahkannya kepada Dewa Langit.

Tempat wisata di Beijing yang juga telah ditetapkan oleh UNESCO sebagai warisan budaya dunia ini dibangun pada tahun 1406 hingga tahun 1420. Di sini kita bisa menyaksikan kemegahan dan keindahan arsitektur bangsa China yang sangat maju.


5. The Temple of the Earth (Kuil Bumi)

Tempat Wisata di Beijing - The Temple of the Earth (Kuil Bumi) Beijing China
Tempat Wisata di Beijing - The Temple of the Earth (Kuil Bumi) Beijing China
Kuil Bumi adalah kuil terbesar kedua setelah Kuil Surga, yang termasuk dalam empat kuil besar di Beijing. Di tempat ini juga para kaisar dari Dinasti Ming dan Qing mengikuti upacara-upacara persembahan. Tempat wisata di Beijing ini juga merupakan kuil yang didesikan untuk Dewa Bumi. Kuil yang memiliki luas 42,7 hektar ini dibangun pada tahun 1520 di masa dinasti Ming.


6. The Temple of the Sun (Kuil Matahari)

Tempat Wisata di Beijing - The Temple of the Sun (Kuil Matahari) Beijing China
Tempat Wisata di Beijing - The Temple of the Sun (Kuil Matahari) Beijing China
Kuil Matahari adalah kuil yang dibangun pada tahun 1530 masa Dinasti Ming. Kuil ini dibangun dengan tujuan sebagai tempat penghormatan kepada Dewa Matahari. Di tempat inilah para kaisar mengadakan upacara-upacara kurban yang ditujukan pada Dewa Matahari. Saat ini tempat ini menjadi sebuah tempat wisata di Beijing yang sangat indah, lengkap dengan taman dan danau kecilnya.


7. The Temple of the Moon (Kuil Bulan)

Tempat Wisata di Beijing - The Temple of the Moon (Kuil Bulan) Beijing China
Tempat Wisata di Beijing - The Temple of the Moon (Kuil Bulan) Beijing China
Serupa dengan tiga kuil besar lainnya, Kuil Bulan juga merupakan bangunan kuil yang digunakan oleh para kaisar Dinasti Ming untuk melakukan upacara-upacara keagamaan yang dipersembahkan untuk Dewa Bulan. Tempat wisata di Beijing ini juga dibangun pada tahun 1530.


8. The Summer Palace (Istana Musim Panas - Yíhé Yuán)

Tempat Wisata di Beijing - The Summer Palace (Istana Musim Panas - Yíhé Yuán) Beijing China
Tempat Wisata di Beijing - The Summer Palace (Istana Musim Panas - Yíhé Yuán) Beijing China
Istana Musim Panas adalah sebuah istana kekaisaran yang berada di sebelah barat laut kota Beijing. Tempat wisata di Beijing yang sangat indah ini berupa istana yang sebagian besar bagunannya berupa air. Ini karena letak istana ini yang berada di sebuah bukit dan sebuah danau yang sangat indah.

Istana Musim Panas ini sangat layak dikunjungi karena arsitekturnya yang sangat luar biasa. Memadukan keindahan alam perbukitan dan sejuknya nuansa danau, dibalut dengan arsitektur bangunan khas cina yang sangat indah.


9. The Ming Dynasty Tombs (Makam Kaisar Dinasti Ming)

Tempat Wisata di Beijing - The Ming Dynasty Tombs (Makam Kaisar Dinasti Ming) Beijing China
Tempat Wisata di Beijing - The Ming Dynasty Tombs (Makam Kaisar Dinasti Ming) Beijing China
Makam Dinasti Ming adalah sebuah komplek pemakaman para kaisar dari Dinasti Ming. Diawali dengan makam Kaisar Yongle yang membangun sendiri makamnya di sini, dan dimakamkan pada tahun 1420. Hingga para kaisar yang wafat setelahnya sebanyak 13 kaisar juga dimakamkan di sini. Tempat wisata di Beijing yang satu ini selain cukup luas dan indah, juga menawarkan pesona wisata sejarah. Satu-satunya makam yang telah digali dan masih utuh adalah “Digling” yaitu makam dari kaisar Wangli.


10. Beihai Park (Taman Beihai)

Tempat Wisata di Beijing - Beihai Park (Taman Beihai) Beijing China
Tempat Wisata di Beijing - Beihai Park (Taman Beihai) Beijing China
Beihai Park adalah sebuah tempat wisata di Beijing berupa taman kekaisaran. Taman ini adalah taman kekaisaran yang terbesar dan terindah, lengkap dengan berbagai bangunan seperti istana, taman bunga, kuil, dan lain sebagainya.

Taman yang sangat indah ini juga memiliki beberapa buah kolam dan sebuah danau besar dengan sebuah pulau di tengah-tangahnya yang disebut sebagai Pulau disebut Qionghua. Beihai Park menawarkan kepada para pengunjung keindahan arsitektur bangunan yang dipadu dengan seni pertamanan china yang sangat indah. Dan semuanya tentu saja juga mengandung dan memiliki makna filosofis yang sangat dalam.

0 comments:

go-top

Post a Comment

Playboy Bunny

My Playlist

Blog ArchiveArchive

Followers

Pengunjung

Powered by Blogger.
 
 

Shinta Febriani | Diseñado por: Compartidísimo
Con imágenes de: Scrappingmar©

 
top